Search

Harun Masiku Belum Tertangkap, ICW Nilai KPK Tak Serius Tangani Perkara - detikNews

Jakarta -

Indonesia Corruption Watch (ICW) menyoroti lambatnya kinerja KPK dalam menangkap tersangka kasus dugaan suap Harun Masiku. ICW meminta pimpinan KPK menjelaskan kepada publik kenapa Harun Masiku tak kunjung tertangkap.

"Pimpinan KPK harus menjelaskan kepada publik tenggat waktu pencarian Harun Masiku. Sebab, proses ini sudah terlalu berlarut-larut," kata peneliti ICW Kurnia Ramadhana kepada wartawan, Selasa (11/2/2020).

Kurnia menilai dengan lamanya penanganan kasus Harun Masiku ini semakin menunjukkan ketidakseriusan KPK menangani perkara tersebut. Terlebih, menurut Kurnia, pimpinan KPK malah melakukan gimmick yang dinilai tidak perlu dibanding serius menangani perkara.

"Justru pimpinan KPK bukannya malah serius menangani perkara ini, akan tapi justru malah terlalu sering safari ke beberapa lembaga negara. Bahkan Ketua KPK malah menunjukkan gimmick aneh dengan memasak nasi goreng di saat-saat genting seperti ini," ucapnya.

Kurnia menyebut publik kini memandang pimpinan KPK memang tidak serius menuntaskan perkara ini. Sebab, menurut Kurnia, banyak kegiatan yang diduga terkait penanganan perkara tersebut tidak dilakukan dengan baik oleh KPK.

"Misalnya saja merujuk pada kegagalan KPK dalam menyegel kantor PDIP, kegagalan pimpinan KPK menjelaskan apa yang terjadi di PTIK, dan perihal kantor DPP PDIP yang sampai saat ini tak kunjung digeledah oleh KPK," tuturnya.

Simak Juga Video "MAKI Gugat KPK Minta Hasto Ditetapkan Sebagai Tersangka"

[Gambas:Video 20detik]

Let's block ads! (Why?)



"nilai" - Google Berita
February 11, 2020 at 11:01AM
https://ift.tt/2Sy7sUh

Harun Masiku Belum Tertangkap, ICW Nilai KPK Tak Serius Tangani Perkara - detikNews
"nilai" - Google Berita
https://ift.tt/2Oehd90
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harun Masiku Belum Tertangkap, ICW Nilai KPK Tak Serius Tangani Perkara - detikNews"

Post a Comment


Powered by Blogger.